Program peresmian sekolah TK Desa menjadi TK Negeri kembali berlanjut, kali ini Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta bersama Bunda PAUD Kabupaten Klungkung Ny. Ayu Suwirta meresmikan empat sekolah TK yang ada di wilayah Kecamatan Dawan, Senin (18/7)2022.
Peresmian ditandai dengan penandatanganan papan nama dan penyerahan SK Penegrian TK dan SK Guru oleh Bupati Suwirta dengan disaksikan oleh Bunda PAUD Ny. Ayu Suwirta, Kadisdikpora Ketut Sujana, Camat Dawan Dewa Gede Widiantara serta para perangkat Desa Adat dan Dinas setempat. Keempat TK yang diresmikan diantaranya TK Negeri Desa Silang, TK Negeri Desa Sampalan Klod, TK Negeri Desa Kampung Kusamba dan TK Negeri Desa Pikat.
Program satu Desa satu TK Negeri merupakan program inovatif yang dirancang murni oleh Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta dan hanya satu satunya di Bali dan bahkan di Indonesia. Program ini selain untuk meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini di masing masing desa, juga untuk meningkatkan partisipasi anak dalam menempuh pendidikan usia dini.
“Tahun ini sudah 50 TK desa yang sudah di negerikan. Target tahun 2023 sudah tuntas program seluruh penegerian TK desa di Kabupaten Klungkung. Aset sekolah yang diserahkan kepada pemerintah daerah selanjutnya akan dikelola dan ditata dengan baik sehingga bisa dimanfaatkan untuk kepentingan sekolah. TK nanti akan dilengkapi dengan sarana prasarana penunjang belajar mengajar sehingga kualitas tidak kalah dengan swasta.” ujar Bupati Suwirta
Lebih lanjut Bupati Suwirta mengatakan, sebelum program ini dimulai, sering ditemukan desa memiliki lebih dari satu TK maupun PAUD. Hal ini tentu akan menjadi tidak efisien dan tidak maksimal. Maka dengan program Satu Desa Satu TK Negeri ini, maka akan lebih efisien dan semua operasional sekolah ditanggung oleh Pemda. Bahkan para siswa juga tidak lagi dikenakan iuran SPP.
Jika pademi telah berakhir dan PAD Klungkung sudah lancar, maka masing masing TK Negeri rencananya akan dilengkapi dengan satu unit mobil antar jemput. Mobil akan dilengkapi juga dengan media elektronik yang memungkinkan anak anak belajar didalam perjalanan penjemputan dan pengantaran sesuai slogan Merdeka Belajar.
Sementara itu Kepala sekolah TK Negeri Desa Kampung Kusamba Siti Hanisah mengucapkan terimakasih atas penerapan program ini. Perubahan status TK Harapan Bangsa menjadi TK Negeri Desa Kampung Kusamba dibawah Pemda Klungkung, diharapkan akan meningkatkan mutu kualitas pendidikan, begitu pula kesejahteraan para guru pengajar.(BTN/ery)
Leave a Comment
Your email address will not be published. Required fields are marked with *