Bupati Tabanan Lepas Calon Jamaah Haji

Bupati Tabanan Lepas Calon Jamaah Haji

Calon jamaah agar terus memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan dan pola hidup sehat secara disiplin. Dengen demikian, keseluruhan ibadah haji dapat ditunaikan dengan baik dan kondusif. “Terlebih kepada para calon jamaah yang telah memasuki usia lanjut, agar semakin bijaksana untuk saling melindungi,” kata Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya., S.E., M.M saat memimpin pelepasan pemberangkatan calon Jamaah Haji Kabupaten Tabanan tahun 1443H/2022 M, di Ruang Rapat Lantai III, Kantor Bupati Tabanan, Rabu (22/6)

Calon Jamaah yang diberangkatkan pada hari ini, telah menunggu selama 8 tahun lamanya dan sempat tertunda 1 tahun lagi dikarenakan dituasi pandemi Covid-19 yang tidak memungkinkan bagi jamaah untuk berangkat. “Bupati Tabanan, Sanjaya, Melakukan pelepasan kepada para calon Jamaah dengan ungkapan suka cita dan rasa syukur. “Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Tabanan, dengan suka cita dan turut berbahagia mengucapkan selamat akan diberangkatkannya calon jamaah haji Kabupaten Tabanan tahun 1443H / 2022M ke Tanah Suci,” ungkapnya.

Calon Jamaah Haji Kabupaten Tabanan diharapkan dapat mengkondisikan diri dalam meningkatkan kesabaran dan menata niat secara tulus guna mendapatkan ridho dari Allah SWT, berupaya menjaga kesehatan dengan mengatur makan, minum, dan istirahat yang cukup sehingga mampu menjalankan seluruh kewajiban, rukun, serta sunnah ibadah haji. “Demikian pula dengan budaya tolong-menolong dan saling menjaga di tanah suci, saya harap bapak-ibu dapat memperluas ukhuwah islamiyah dengan sesama jemaah, sebagai bentuk iman kepada Allah SWT, yang hendaknya diwujudkan dengan senantiasa menjalin tali persaudaraan, terutama dengan sesama muslim,” ujar Bupati Sanjaya.

Diakhir sambutannya, Bupati Sanjaya mendoakan para jamaah agar senantiasa selamat, sentausa, berbahagia, serta menitipkan doa untuk para calon jamaah haji yakni untuk mendoakan Kabupaten Tabanan, selain berdoa untuk diri dan keluarganya, “Agar Kabupaten Tabanan kita tercinta, senantiasa mendapatkan perlindungan dari Allah SWT, terbebas dari bencana dan mampu mengurai berbagai macam permasalahan yang tengah dihadapi dalam rangka mewujudkan Visi dan Misi, Nangun Sat Kerthi Loka Bali, Melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana, Menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani (AUM),” tambahnya.

Kepala Kementerian Agama Kabupaten Tabanan, Ida Bagus Putu Arsana, SE. SAg.Msi mengungkapkan terima kasih utamanya kepada Pemerintah Kabupaten Tabanan dan Penyelenggara Ibadah Haji dan Umroh tahun 2022. “Semoga Ibadah Haji Kabupaten Tabanan sehat, mabrur dan barokah, dan selamat menunaikan ibadah dan semoga menjadi haji mabrur” tutupnya. (BTN/bud)

Posts Carousel

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Latest Posts

Top Authors

Most Commented

Featured Videos

Need Help? Chat with us