Cegah Covid-19 dengan Operasi Prokes

Cegah Covid-19 dengan Operasi Prokes

Untuk meminimalisir penyebaran penularan Covid-19 di Kota Denpasar, Tim Yustisi melaksanakan operasi pemantauan Protokol Kesehatan (Prokes) di Pos Penyekatan Jalan Gunung Galunggung Uma Anyar, Pelabuhan Benoa dan Taman Kota Lumintang, Rabu (26/5). Kegiatan ini dalam rangka menindak lanjuti Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro berbasis Desa/Kelurahan.

Kasatpol PP, I Dewa Anom Sayoga mengatakan, dalam pelaksanaan penerapan disiplin prokes ini lebih menyasar kepada masyarakat dan pengendara yang belum mentaati prokes. “Jika ada yang tidak menggunakan masker, maka kami melakukan denda ditempat. Sedangkan bagi yang salah menggunakan masker akan kami berikan pembinaan. Hari ini kami temukan 9 orang yang salah menggunakan masker, sehingga kami berikan pembinaan,” paparnya.

Dengan rutin dan gencar melaksanakan opersi pemantauan ini, pihaknya berharap dapat meningkatkan keamanan dan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya penerapan prokes khususnya di masa pandemi ini. Baik itu menjaga kesehatan, menjaga jarak, menggunakan masker, mencuci tangan, dan menggunakan sanitizer. “Kalau taat menerapkan prokes dari diri sendiri, kami yakin penyebaran Covid 19 ini dapat diminimalisir, dan semoga pandemi ini cepat berlalu, sehingga ekonomi dan kegiatan masyarakat lainnya dapat segera pulih kembali,” pungkasnya. (BTN/bud)

Posts Carousel

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Latest Posts

Top Authors

Most Commented

Featured Videos

Need Help? Chat with us