Kapolda Bali ke Karangasem. Minta Kerukunan Umat dan Kemanan Pilkada Dijaga

Kapolda Bali ke Karangasem. Minta Kerukunan Umat dan Kemanan Pilkada Dijaga

Kapolda Bali Irjen POL Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H.,M.Si, didampingi PJU Polda Bali melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Karangasem dalam rangka mengecek kesiapan Polres Karangasem menghadapi Pilkada 2020, Rabu (2/12)

Kunjungan Kapolda Bali tersebut disambut langsung oleh Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Karangasem I Wayan Serinah , Kapolres Karangasem AKBP Ni Nyoman Suartini, didampingi Pejabat Utama Polres Karangasem.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda melaksanakan tatap muka bersama Unsur Forkompinda, lintas instansi, Forum komunikasi umat beragama, Tokoh masyarakat dan Tokoh Agama.
Kapolres Karangasem dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Kapolda serta memperkenalkan peserta yang hadir menyambut kedatangan Kapolda dan melaporkan bahwa Polres Karangasem siap melaksanakan pengamanan Pilkada 2020.

Wayan Serinah juga mengucapkan selamat datang serta melaporkan kepada Kapolda bahwa selama ini jalinan komunikasi Forkompinda Kabupaten Karangasem sudah sangat baik.

Kapolda Bali berharap kepada seluruh unsur pimpinan Kabupaten Karangasem serta tokoh masyarakat dan tokoh agama dapat benar benar menerapkan protokol kesehatan dan dapat bersama sama menjaga keamanan dan kenyamanan Kabupaten Karangasem.

Kapolda Bali beserta rombongan dengan didampingi Kapolres Karangasem dilanjutkan menuju lapangan Polres Karangasem untuk memberikan arahan dan pesan kepada anggota Polres agar Karangasem benar benar dapat menjaga keamanan Pilkada 2020 dan masyarakat tidak merasa ragu untuk memberikan hak suara di TPS.

Bagi anggota yang bertugas Kapolda Bali memerintahkan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan secara ketat untuk menghindari timbulnya cluster pilkada covid 19, dimana kesan tersebut tentunya dapat mempengaruhi situasi nasional. Dan Ia juga berpesan agar kondisi kesehatan anggota dapat terjaga.(BTN/ery)

Posts Carousel

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Latest Posts

Top Authors

Most Commented

Featured Videos

Need Help? Chat with us