Pemkot Denpasar Dapat Sumbangkan Ribuan Hand Glove dan Masker Medis

Pemkot Denpasar Dapat Sumbangkan Ribuan Hand Glove dan Masker Medis

PT. Astra International Tbk – Honda Sales Operation Denpasar yang diwakili Tangguh Rinekso selaku ESS & SR Astra Motor Bali menyerahkan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) berupa Hand Gloves dan Masker Medis kepada Pemerintah Kota Denpasar yang diterima Kepala Dinas Kesehatan, dr. Luh Putu Sri Armini, M.Kes serta Kabag Kerjasama, I.GA Laxmy Saraswaty, SS.MHum. Bantuan yang diserahakan di Kantor Walikota Denpasar, Jumat (27/11) itu juga dihadiri Kabag Humas dan Protokol, I Dewa Gede Rai.

Tangguh Rinekso menjelaskan, penyerahan berbagai APD kepada Pemerintah Kota Denpasar merupakan buah dari program Kerjasama Company Social Responsibility (CSR). “Kerjasama terjalin antara kedua belah pihak ini merupakan komitmen kami dalam membantu pemerintah dalam upaya pencegahan dan penanganan Covid-19 di Kota Denpasar. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kami dalam upaya mencegah dan memutus penyebaran covid 19 di Kota Denpasar,” katanya.

Alat pelindung diri yang diserahkan berupa Hand Gloves sebanyak 11.000 pcs atau 5.500 pasang dan Maker Medis sebanyak 1.100 pcs serta penyerahan ini dengan penandatanganan berita acara oleh kedua belah pihak. Selanjutnya bantuan akan didistribusikan ke Puseksmas- Puskesmas di Kota Denpasar.

dr. Luh Putu Sri Armini mengucapkan terimakasih kepada PT. Astra International Tbk – Honda Sales Operation Denpasar yang telah memberikan bantuan berupa APD, berupa Hand Gloves dan Masker Medis diserahkan kepada Pemkot Denpasar. Sebelumnya juga pihak PT. Astra dalam masa pandemi ini juga telah menyerahkan bantuan masker kain dan washtafel portable yang telah terpasang di publik area.

Bantuan ini sangat bermanfaat guna membantu pemerintah dalam upaya percepatan penanganan Covid-19 di Kota Denpasar. “Atas nama Pemerintah Kota Denpasar kami menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung percepatan penanganan Covid-19 di Kota Denpasar, termasuk PT. Astra International Tbk – Honda Sales Operation Denpasar yang telah memberikan berbagai bantuan APD ini. Semoga bantuan ini memberikan manfaat untuk mendukung penanganan Covid-19, serta mari bersama untuk memutus penyebaran Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan,” katanya.(BTN/bud)

Posts Carousel

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Latest Posts

Top Authors

Most Commented

Featured Videos

Need Help? Chat with us