Penandatanganan Prasasti di Pura Catur Muka Desa Bengkel Kawan

Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M menghadiri upacara Melaspas, Mendem Pedagingan dan penandatanganan Prasasti di Pura Catur Muka, Banjar Adat Bengkel Kawan, Desa Bengkel, Kecamatan Kediri, Sabtu (29/1). Penandatangan prasasti ini diakukan setelah persembahyangan dalam rangka Tumpek Uye di Pura Ulun Danu.

Pembangunan yang berlangsung selama kurang lebih 3 bulan serta menggunakan anggaran sejumlah 115 Juta Rupiah tersebut, dilakukan dengan gotong-royong dan kekompakan warga Banjar Adat Bengkel Kawan. Peresmian ini mengambil hari yang sangat baik, bertepatan dengan Kliwon Uye atau Tumpek Kandang.

Bupati Sanjaya menyampaikan rasa bangga terhadap warga kecamatan kediri, atas upayanya yang kompak untuk terus menerus membangun, demi terwujudnya Visi Tabanan dari Hulu ke Hilir, yaitu Nangun Sat Kerthi Loka Bali, Melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana Menuju Tabanan Era Baru Yang Aman, Unggul dan Madani (AUM). “Ini ada di point 4 tentang Pelestarian, Adat, Agama dan Budaya, menuju Tabanan Era Baru yang AUM. Jadi Pembangunan kita ke depan bisa saling terintegrasi dari hulu, tengah dan hilir secara sekala dan niskala,” sebutnya.

Pembangunan yang akan dilaksanakan di tahun mendatang, bagi Sanjaya sangat erat kaitannya dengan pembangunan secara niskala. “Pembangunan melalui upacara ngenteh linggih ini dimulai dari bawah dulu, ke tengah dan ke atas agar merata. Jadi pembangunan ini memang harus berproses, tidak bisa instan,” ujarnya lagi.

Kelian adat yang juga ketua panitia mengucapkan terima kasih terhadap perhatian dan dukungan langsung dari Pemerintah. “Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabanan sangat luar biasa, betul-betul mensupport kami, sehingga saya selaku kelian adat juga merasa nyaman dan terus terayomi. Kita di sini akan buktikan langkah gerak kita dalam mewujudkan pembangunan di Tabanan, Semoga tahun ini 2022, infrastruktur jalan di sini juga bisa diwujudkan,” ujarnya. (BTN/bud)

Posts Carousel

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Latest Posts

Top Authors

Most Commented

Featured Videos

Need Help? Chat with us