Priority Stand Up Paddle Bali bekerjasama dengan Desa Adat Kelan menyelenggarakan ajang Priority Paddle Fest 2022 selama dua hari, mulai dari tanggal 7 – 8 Mesi 2022. Disamping untuk mempekenalkan olah raga Stand Up Paddle (SUP) di Bali, ajang ini juga untuk mempromosikan Pantai Kelan yang tak kalah menariknya dengan pantai lainnya. “Even ini bertujuan untuk mempromosikan Bali khususnya Pantai Kelan yang terkenal dengan keindahan sunset, dan tujuan wisata restoran di pinggir pantai,” kata Jero Bendesa Adat Kelan, I Wayan Sukerena, SE, saat jumpat pers di Priority, Jumat (29/4).
Jro bendesa Adat Sukerena mengatakan, event ini murni digelar Priority Stand Up Paddle (SUP) Bali, dan Desa Adat Kelan hanya mendukung yang bertujuan untuk lebih memperkenalkan Pantai Kelan. Pantai berpasir putih ini memiliki ombak yang datar, sehingga sangat menarik untuk dijadikan kontes olah raga paddle tersebut. Suasananya juga nyaman, dengan pemandangan bukit yang sangat indah, sunset sungguh menawan. “Ini ajang kali pertama, tetapi akan berkelanjutan. Kami berharap melalui ajang ini dapat mengangkat potensi Desa Adat Kelan termasuk memperkenalkan kuliner yang khas,” ungkapnya serius.
Hal senada juga dikatakan, Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Adat Kelan, I Gusti Agung Andra Sanjaya yang mengungkapkan, event ini merupakan wadah berkolaborasi untuk mendukung kawasan Kelan sebagai tujuan wisata baru. “Jujur, bisa berkolaborasi dengan Priority merupakan nilai value, karena kegiatan Paddle hanya ada di Pantai Kelan. Kami berharap, ajang ini sebagai bentuk promosi, sehingga Pantai Kelan serta adat dan budayanya lebih dikenal masyarakat juga wisatawan. Kami berharap, Pantai Kelan akan segera menjadi destinasi yang dilegalkan oleh pemerintah,” harapnya.
Penyelenggara, Ben mengatakan, surfing dengan stand up paddle ini merupakan olah raga baru di Indonesia, khususnya Bali. Ajang ini untuk memperkenalkan olahraga pantai yang baru kepada masyarakat. Acara ini terbuka untuk umum, dengan dua jenis kegiatan lomba, yaitu Stand Up Paddle Surfing dan Stands Up Paddle Fun Rice. Untukl ajang pertama ini diikuti oleh 25 peserta merupakan local. “Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan yoga di pantai, menyumbangkan pakaian bekas layak pakai, makanan dan menikmati makanan dan minuman di stand-stand bazzar selama kegiatan berlangsung,” ungkapnya.
Melalui kegiatan Priority Paddle Fest 2022, Ben berharap dapat membantu meningkatkan kunjungan wisatawan ke Bali, khususnya ke Pantai Kelan ini. “Melalui kegiatan Lomba Stand Up Paddle ini kami berharap masyarakat lebih mengenal keindahan Pantai Kelan yang berlokasi beberapa menit dari Bandara Ngurah Rai,” harap pengelola Priority ini tersenyum. (BTN/bud)
Leave a Comment
Your email address will not be published. Required fields are marked with *