Adhi Jaya Hotel terletak tepat di jantung Kuta, dekat dengan Bandara Ngurah Rai. Beberapa langkah ke Waterbom Bali dan bahkan bahkan Shopping Mall terbesar di kuta Discovery Shopping Mall tepat berada di depan pintu, Pantai Kuta. Dan area perbelanjaan kelas atas dan kehidupan malam bisa dijangkau hanya dengan jalan kaki.
Dari 75 kamar tersebut terdiri dari superior room yang memiliki pemandangan kolam renang atau taman, Premier Pool View room kamar dengan balkon pribadi yang menghadap ke Kolam Renang. Deluxe room, Premier Garden room terletak di lantai dasar dengan pemandangan taman teras pribadi dan kamar mandi dengan bathtub dengan shower overhead. Direkomendasikan untuk Honeymooner atau Couple. Seluruh kamar tersebut dihiasi dengan cahaya tropis dan memiliki pemandangan kolam renang atau taman.
“Ke 75 kamar hadir dengan Gaya menggabungkan elemen kontemporer dengan garis tradisional Bali, didekorasi dengan lugas dalam interior kontemporer modern dengan sedikit aksen aksen Bali yang menghadap ke kolam renang umum dan tanaman hijau kamboja untuk memberikan nuansa tropis, ” papar Aryanta Sales And Marketing Adhi Jaya Hotel, Senin (8/3)
“Bahkan Jalan setapak yang menghubungkan kamar dan kolam renang umum ke lobi di desain minimalis, sehingga tampak nyaman bahkan lebih terasa seperti rumah sendiri,” tambahnya.
Terkait dengan Nyepi, Aryanta mengatakan Nyepi adalah “Hari Keheningan” Bali yang diperingati setiap Isakawarsa sesuai dengan kalender Bali. Ini adalah perayaan Hindu yang terdiri dari keheningan, puasa dan meditasi untuk orang Bali, dan merupakan tradisi budaya terbesar di Bali, sebagai bagian dari tradisi ini, kami ambil bagian untuk ikut berpartisipasi sekaligus menjaga nilai budaya Bali in
“Untuk Menyambut perayaan Nyepi, tahun baru saka 1943 pada 14 maret 2021 mendatang, dimana kita masih berada dalam kondisi pandemi covid-19 tentu sangat berbeda, dari sebelumnya, dimana kami akan selalu mengikuti dan melaksanakan protokol kesehatan yang ketat, dan ini sangatlah sesuai dengan kaidah budaya nyepi di Bali.” jelasnya
Sebagai bagian dari tradisi Nyepi, Adhi Jaya Hotel menawarkan paket SILENCE GETAWAYS , Mulai Dari IDR 740.000, harga tersebut sudah termasuk Menginap 2 malam di Kamar Superior termasuk sarapan pagi untuk 2 orang, 1x Makan Siang dan Makan Malam Gratis untuk 2 orang selama menginap, Akses gratis ke fasilitas hotel, Late Check Out hingga 16:00. Paket ini berlaku dari 13 – 15 Maret 2021. (BTN/ery)
Leave a Comment
Your email address will not be published. Required fields are marked with *